Resep Hari Ini: Dendeng Balado yang Pedas Gurih

SUMUTTODAY.COM – Bingung dengan menu sahur? Nah masakan minang ini bisa jadi pilihan untuk disantap saat sahur.

Salah satu masakan Minang yang populer adalah dendeng balado. Irisan tipis daging sapi yang kering renyah lalu disiram sambal baldo dengan sedikit genangan minyak kemerahan. Sungguh sedap!

Dendeng secara tradisional dikeringkan dengan cara dijemur atau dibentangkan di dekat tungku di dapur. Uap dan udara panas sekitar tungku akan mengeringkan daging perlahan dan alami.

Kini dengan dapur modern tetap bisa bikin dendeng yang renyah gurih. Rahasianya terletak pada pemilihan daging sapi yang tepat dan diiris melintang serat agar tak mudah hancur.

Kalau sudah ngiler membayangkan dendeng balado, sebaiknya bikin sendiri saja. Ikitu petunjuk resep dan tips membuatnya berikut ini, seperti dilansir detikcom:

Resep Dendeng Balado
Bahan :
500 g daging has luar sapi
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas
1 batang serai memarkan
2 lembar daun jeruk
Bumbu:
5 siung bawang putih
3 butir bawang merah
3 butir kemiri
1 sdt merica butiran
1 cm jahe
2 sdt garam

Sambal Balado:
4 sdm minyak kelapa
8 buah cabe merah besar, belah dua
6 butir bawang merah, iris kasar
1 sdm air jeruk nipis
1 sdt gula pasir
1 sdt garam

Cara Membuat :
Iris daging has luar tipis membujur serat.
Bumbu: Giling atau tumbuk bumbu hingga halus.
Taruh irisan dalam panci, beri bumbu halus, daun salam, daun jeruk, serai dan lengkuas. Tuangi air secukupnya.
Masak daging dengan api sedang hingga daging lunak dan kuahnya susut hampir habis.
Angkat daging lalu pukul-pukul dengan ulekan hingga agak pipih.
Panaskan minyak banyak di atas api sedang, goreng dendeng hingga kering kecokelatan lalu tiriskan.
Sambal Balado:
Tumbuk cabe merah besar hingga memar dan jadi serpihan kasar.
Panaskan minyak tumis bawang merah dan cabe merah hingga layu.
Tambahkan air jeruk nipis, gula dan garam. Aduk hingga mendidih.
Taruh dendeng di piring saji, beri sambal balado di atasnya. Sajikan. (mg1)

Share
x

Check Also

Bisa Lumat China, Ini Prediksi China Vs Indonesia

Timnas Indonesia, yang kini dijuluki “King Indo” oleh netizen Tanah Air, berpeluang besar meraih kemenangan ...

Vivo Luncurkan X200 Pro dan X200 Pro Mini dengan Performa Tinggi dan Kamera Canggih

Vivo baru saja meluncurkan dua smartphone terbarunya, X200 Pro dan X200 Pro Mini, yang hadir dengan ...

Simak 5 Manfaat Buah Mahkota Dewa untuk Kesehatan Lengkap dengan Cara Mengonsumsinya

Buah mahkota dewa (Phaleria macrocarpa) semakin dikenal di kalangan masyarakat Indonesia sebagai salah satu solusi alami untuk ...