MATARAMPOS.COM – Bicara tentang Nusa Tenggara Timur rasanya kurang lengkap jika tidak membahas wisata alam Timor Tengah Selatan.
Kabupaten yang dikenal dengan sebutan wangi cendana ini menyimpan banyak pesona alam yang sangat indah.
Mulai dari pantai, air Terjun, gunung, bukit-bukit, padang serta budaya masyarakat lokal yang sayang jika anda lewatkan.
Dikutip dari detikcom, Kekayaan potensi wisata yang dimiliki Kabupaten Timor Tengah Selatan, keindahan laut misalnya Pantai Kolbano, Pantai Oetune, Pantai Nualunat, pemandangan asri lengkap dengan pepohonan hijau alami ketika anda berkunjung di air terjun Oehala.
Ada pula rangkaian pegunungan dan bukit yang menyejukkan mata seperti Gunung Mutis, Gunung Mollo, Gunung Fatu Kopa, Gunung Sunu, Bukit Bikium serta kemegahan dua batu marmer Nausus dan Naitapan.
Selain itu yang menjadi daya tarik dari alam di Timor Tengah Selatan adalah padang rumput di kawasan Gunung Mutis serta padang pasir Oetune yang eksotis dan keanekaragaman flora dan fauna di kawasan Konservasi Mutis. (mg1)