Kanwil Kemenkumham Gelar Rakorwil Capaian Kinerja

Mataram- Rapat Koordinasi Tingkat Wilayah Capaian Kinerja Semester I dan Rencana Pelaksanaan Kegiatan Semester II Tahun Anggaran 2021 menghasilkan rekomendasi dari evaluasi para Satuan Kerja serta Kepala Bidang dan Kepala Bagian Kantor Wilayah Kemenkumham NTB, Selasa (13/07).

 

Rekomendasi dari hasil Rakorwil meliputi bidang fasilitatif untuk kepala satuan kerja hingga dalam bidang teknis pemasyarakatan.

 

Selain itu, terdapat juga hasil rekomendasi untuk satuan kerja keimigrasian, Divisi Pemasyarakatan, Divisi Keimigrasian dan Divisi Pelayanan Hukum dan HAM.

 

Hasil rekomendasi ini diharapkan dapat mempercepat strategi dalam pelaksanaan kegiatan dan anggaran di Semester dua tahun 2021 ini.

 

Saefur Rochim selaku Kepala Divisi Administrasi dan Ketua Penyelenggara Rakorwil mengingatkan, bahwa rekomendasi harus ditindaklanjuti oleh seluruh satuan kerja.

 

“Dari hasil rekomendasi ini diharapkan seluruh pelaksanaan anggaran bisa lebih optimal dan termonitor dengan baik oleh pimpinan yang nantinya secara rutin dilaporkan kepada Sekretariat Jenderal,” terang Rochim.

Share
x

Check Also

Calvin Verdonk Cetak Gol, NEC Nijmegen Ganyang Fortuna Sittard 4-1

NEC Nijmegen meraih kemenangan meyakinkan 4-1 atas Fortuna Sittard dalam lanjutan pekan ke-19 Eredivisie 2024/2025, ...

Hari Pertama Gencatan Senjata, Lebih 550 Truk Bantuan Kemanusiaan Masuk Gaza

Hari pertama gencatan senjata antara Israel dan Palestina, tercatat lebih dari 550 truk bantuan kemanusiaan masuk ke Jalur ...

BTN Resmi Akuisisi 100% Saham Bank Victoria Syariah untuk Perluas Layanan Perbankan Syariah di Indonesia

MATARAMPOS.COM — PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN) telah memulai proses akuisisi terhadap bank umum syariah, yakni PT ...